Urutan Warna Kabel UTP STRAIGHT dan CROSS

Urutan Warna Kabel UTP STRAIGHT dan CROSS


Assalamu’alaikum.

Kali ini kita akan membahas urutan warna kabel UTP yang akan di gunakan untuk membuat jaringan komputer apa itu antara 2 komputer atau lebih. Artikel  tentang urutan warna kabel UTP ini mungkin sudah banyak teman-teman menemukan nya di blog atau alamat web yang lain, tetapi kurang lengkap rasanya di blog ini tidak membahas tentang urutan warna kabel ketika membangun jaringan komputer, mengingat pada artikel sebelumnya kita selalu membahas tentang jaringan komputer.

Baca juga

      ·         Download Simulator JaringanKomputer

Kabel UTP (Unshielded Twisted Pair) adalah suatu kabel yang digunakan sebagai media penghubung antar computer dan peralatan jaringan (hub atau switch). Kabel UTP merupakan salah satu kabel yang paling popular saat yang di gunakan untuk membuat jaringan computer.

     1.       Kabel Straight

Kabel dengan kombinasi ini digunakan untuk koneksi antar perangkat yang berbeda jenis, seperti antara komputer ke switch, komputer ke hub/bridge, router ke switch, router ke bridge dsb. Kabel ini dari ujung keujung memiliki urutan warna yang sama ini lah urutan warna nya.

Susunan Warna Kabel Straight :

Ujung Kabel A
Ujung Kabel B
Putih – orange
Putih – orange
Orange
Orange
Putih – hijau
Putih – hijau
Biru
Biru
Putih – biru
Putih – biru
Hijau
Hijau
Putih – cokelat
Putih – cokelat
cokelat
Cokelat

      2.       Kabel Cross

Kabel dengan kombinasi ini adalah diperuntukkan untuk koneksi peer to peer antara perangkat yang sejenis. Contohnya dari komputer ke komputer, dari komputer ke router, dari switch ke switch dsb. Kabel ini memiliki susunan warna yang berbeda pada setiap ujungnya pada salah satu ujung dari kabel tersebut memiliki urutan yang sama pada seperti urutan warna straight dan pada ujung yang lain memiliki urutan warna yang berbeda, ini lah urutan warna pada kabel cross.

Susunan Warna Kabel Cross :

Ujung Kabel A
Ujung Kabel B
Putih – orange
Putih – hijau
Orange
Hijau
Putih – hijau
Putih – orange
Biru
Biru
Putih – biru
Putih –biru
Hijau
Orange
Putih – cokelat
Putih – cokelat
cokelat
Cokelat

Kalau teman-teman masih ragu ini dia yang fersi gambarnya:



Nah itulah urutan warna pada kabel UTP yang digunakan untuk membangun suatu jaringan komputer, semoga bermanfa’at untuk kita semua.

Saya zakky salam teknologi.

wassalam...




1 komentar:


EmoticonEmoticon